
Assalamu’alaikum Wr WB
Selamat Pagi dan Salam Sejahtera untuk kita semua.
Anak anakku siswa siswi SMK Nusa Mandiri yang berbahagia, Puji syukur marilah senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah Tuhan Yang Maha Esa, Allah SWT yang masih memberikan nikmat dan karunia kepada kita semua, sehingga kita masih bisa beraktifitas pada hari ini. Insya Allah dengan kita senantiasa bersyukur maka akan ditambahkan nikmat nikmat kepada kita semuanya.
Pada Tahun Pelajaran baru 2022/2023 kali ini sungguh sangat berbeda dengan suasana memasuki Tahun ajaran baru sebelum sebelumnya. Pada tahun ajaran sebelum sebelumnya kita datang ke sekolah tidak 100% hanya separuh dari jumlah peserta didik karena masa pandemic covid-19, lalu kita sekarang Alhamdulillah pandemic Covid-19 semakin menurun sehingga peserta didik bisa di hadirkan di sekolah 100% tetntunya dengan terus menjaga protocol kesehatan.
SMK Nusa Mandiri, sekolah yang mengedepankan era digital serta research yang sudah bukan sesuatu yang asing lagi khususnya di Sekolah berangkat dengan menunjukan identitas di sekolah, presensi dengan menempelkan ID card dan langsung ternotifikasi ke aplikasi whatsapp orang tua/wali, kemudian di dalam pembelajaran juga di scan QR code untuk laporan ke orang tua bahwa telah mengikuti mata pelajaran tertentu. Oleh karena itu bersyukurlah dengan cara belajar lebih keras lagi sehingga kalian bisa lebih berprestasi di sekolah ini dan mengukir masa depan lebih baik.
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah mencanangkan reformasi sistem pendidikan Indonesia melalui kebijakan Merdeka Belajar. Tujuannya adalah untuk menggali potensi terbesar para guru-guru sekolah dan murid serta meningkatkan kualitas pembelajaran secara mandiri. Terdapat 2 kurikulum yang berlaku saat ini di sekolah, yaitu kurikulum 2013 yang berlaku di kelas XI dan XII dan kurikulum Merdeka Belajar yang berlaku di kelas X, adapun perbedaan dua kurikulum tersebut yaitu Kurikulum 2013 dirancang berdasarkan tujuan Sistem Pendidikan Nasional dan Standar Nasional Pendidikan, sedangkan kurikulum merdeka menambahkan pengembangan profil pelajar Pancasila
Selamat kalian sudah dapat naik kelas di Semester Genap, diharapakan masih tetap tingkatkan semangat belajar, persiapkan segala sesuatunya dengan baik semoga tidak mengurangi semangat kalian untuk tetap belajar dengan penuh semangat dan belajar dengan giat. Jalin silaturahmi dengan sesama siswa maupun dengan Bapak Ibu Guru dan seluruh warga SMK Nusa Mandiri
Tetaplah belajar, dengan giat agar prestasi kalian senantiasa terukir dengan indah melalui semboyan :
BANGKIT, BERLARI MENGGAPAI PRESTASI
DAN PERWUJUDAN PELAJAR PANCASILA
Akhirnya selamat belajar kembali di Tahun Baru 2022/2023, awal semester Gasal, walaupun masih suasana pandemic/new normal , mulailah dengan semangat yang baru, dengan tetap menjaga Protokol kesehatan ( 3m ), dan tak lupa selalu semangat untuk mengukir prestasi, semoga kita semuanya senantiasa sehat dan dapat melaksanakan tugas dan kewajiban kita dengan sebaik baiknya.
Untuk Bapak Ibu Guru, marilah kita senantiasa untuk memberikan inovasi dan kratifitas dengan penuh disiplin dan tanggung jawab, kepada para peserta didik, selalu mencari terobosan inovasi untuk memberikan layananyang terbaik kepada para siswa khususnya dan masyarakat pada umumnya. sebagai lembaga publik kita senantiasa mengedepankan layanan kita kepada peserta didik dan masyarakat.
Wassalamu’alaikum Wr Wb.
Kepala SMK Nusa Mandiri
Mochammad Maliki, S.T